Gelar Wisuda Tahfidz Al-Qur’an, Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan Sampaikan Ini

Redaksi

MEDIAONLINEIDC.COM; BALIKPAPAN– Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan Prapatan menyerahkan hasil belajar santri dan wisuda santri bertempat Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan Kp. Pelayaran RT. 12 No. 13 Kel. Prapatan- Balikpapan Kota pada Ahad (19/ 03/ 2022) pagi.

Sebanyak delapan santri yang diwisuda dan memiliki hafalan 10 juz sebanyak dua orang, santri yang menghafal 20 juz berjumlah tiga orang dan santri yang menghafal 30 juz berjumlah tiga orang.

“Pondok Tahfidzul ini selalu mengadakan wisuda sekali dalam satu tahun di setiap bulan sya’ban. Pondok ini memiliki visi misi kita menjadikan santri generasi qurani dan mandiri berdasarkan quran dan sunnah nabi,” kata Dwiatmo Arisasongko– Ketua Yayasan Al- Ikhwan Lembaga Pondok Pesantren Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan kepada IDC di sela acara.

“Kami prediksi tahun depan santri yang diwisuda hafal 30 juz bisa mencapai lima orang. Karena saat ini beberapa ada yang sudah hafal 25 juz,”ujarnya menambahkan.

Dwiatmo mengatakan total santri Pondok Tahfidzul Al- Ikhwan mulai jenjang usia setara SMP dan SMA sebanyak 25 orang. Jumlah santri yang ditampung menyesuaikan dengan daya tampung pondok.

Namun ia berujar bangunan pondok saat ini dalam proses pengembangan. Selain merenovasi bangunan pondok di kawasan Prapatan, Balikpapan Kota, pihaknya juga akan mengembangkan pondok serupa di kawasan Amborawang, Kutai Kartanegara. Selain untuk cabang kegiatan qurani, Amborawang akan dijadikan pula sentra dalam menjalankan program mandiri. Jika pembangunan rampung, pondok akan bisa menambah daya tampung menjadi 50 santri.

“Jadi Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan selain punya program Qur’ani, juga ada program mandiri. Saat ini kita buka dua program mandiri yaitu peternakan ayam dan depo isi ulang. Nanti jika di Amborawang rampung, biar disini untuk program Qur’ani dan di Amborawang menjadi lokasi untuk program mandiri,” ujarnya.

“Termasuk juga untuk di Amborawang kita mau dirikan pondok lansia. Jadi untuk orang- orang tua yang ingin ketenangan dan memperlancar ilmu agama dan ngaji, dipersilakan masuk pondok. Metode penghafalan yang kita gunakan adalah metode pakistan, lebih banyak murojaah daripada menghafal,” kata Dwiatmo menambahkan didampingi Kepala Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan.

Sementara itu, Muhammad Royabi, orangtua dari Hasan, satu dari 25 santri menyampaikan terimakasih kepada Pondok Tahfidzul Qur’an Al- Ikhwan karena berhasil mendidik anaknya menjadi seorang penghafal Al-Quran. Hasan sendiri merupakan warga Muara Teweh, Kalimantan Tengah, namun memilih menjadi penghafal Al-Quran melalui Pondok Tahfidzul Quran Al- Ikhwan.

“Anak-anak saat saya tanya mau mondok dimana, mereka bilang mau di Kaltim. Ada teman-teman kita di Kaltim saya minta tolong carikan tahfiz yang terbaik yang bisa keluarkan santri yang benar-benar bisa khatam. Akhirnya masuk kesini,” ujarnya.

“Sebuah kebanggaan dari kami, perjuangan ustad yag istiqamah dan ikhlas dan didukung yayasan. Semoga jajaran pondok diberi Alloh rezeki yang berlimpah agar yayasan ini bersama kemakmurannya Alloh berikan,” ujarnya menambahkan.

Hadir dalam acara tersebut mewakili wali kota Balikpapan yaitu Kepala Bagian Kesra Sekretaris Daerah Kota Balikpapan- Budi, Lurah Prapatan– Slamet Djunaidi dan orangtua santri. Dalam kesempatan itu, Budi menyarankan agar yayasan mengajukan permohonan bantuan dana untuk pembangunan pondok. Hal ini diutarakannya setelah mendengar pemaparan dari ketua yayasan yang mengatakan pondok tahfidz dalam tahap renovasi bangunan.

“Silakan dilengkapi persyaratannya bisa dilihat di bagian kesra. Memang dananya tidak langsung turun. Kalau diajukan sekarang mungkin nanti masuk di anggaran perubahan atau di anggaran tahun 2024,” kata Budi.(Imy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Next Post

Sambut Ramadhan 1444H, Kilang Pertamina Unit Balikpapan Salurkan 1.000 Paket Sembako di PPU

MEDIAONLINEIDC.COM; PENAJAM– Kegiatan pembagian sembako dalam rangka menyambut Ramadhan 1444H kembali disalurkan oleh Pertamina melalui PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) Unit Balikpapan. Sebanyak 1.000 paket sembako diserahkan oleh Persatuan Wanita Patra (PWP) Tingkat Wilayah Unit Balikpapan untuk Kelurahan dan Desa di sekitar Terminal Lawe-Lawe, Penajam Paser Utara. Paket sembako berisi […]

Subscribe